Assalamualaikum Wr Wb

Selamat pagi anak-anak ku semua, 

Bagaimana Hari ini ?

Semoga masih semangat untuk belajar nya ya!

Siapa hari ini yang tidak mengerjakan shalat subuh ? ingat shalat adalah kewajiban kita sebagai muslim dan harus dijalankan

Baik anak-anak ku semua, Pada minggu kemarin kita membahas tentang  pembelajaran 6 Mari belajar Surat Al-Maun dan Surat Al-Fiil

Mengulas kembali tentang pembelajaran kemarin DI BACA KEMBALI SURAT Al-Fiil
 

Q.S al-Fiil adalah surah yang diturunkan di Mekah yang terdiri dari 5 ayat. al-Fiil artinya gajah. Surah ini menceritakan tentang pasukan gajah dari Yaman yang dipimpin oleh Abrahah yang ingin menghancurkan Ka'bah di Mekah. Pasukan bergajah tidak berhasil menghancurkan Ka'bah karena dijaga oleh Allah Swt. Sebagai balasan, Allah Swt. Menghancurkan pasukan tersebut dengan mengirimkan burung Abābil yang menyerang mereka sampai binasa, surah ini berisi pesan bahwa Allah adalah Maha Kuasa dan kita sebagai hamba-Nya tidak boleh sombong.


Baik kita ke materi selanjutnya di pembelajaran 7 yaitu BERIMAN KEPADA MALAIKAT ALLAH

Sebelum Memulai Pembelajaran Marilah kita membaca Surat Al-Fatihah dan membaca surat-surat pendek agar hafalan kita tidak hilang dan semoga Allah memberikan keberkahan pada kegiatan BDR Kita hari ini.


Surat An-nas


Surat Al-falaq

Surat Al ikhlas
Surat Al-Lahab

Doa Belajar


Doa Orang Tua


Baik anak-anak ku setelah membaca surat-surat pendek kita mulai pembelajaran kita hari  

BERIMAN KEPADA MALAIKAT ALLAH

Cermati dan bacalah ayat berikut!

Artinya: 

“... Semuanya beriman kepada Allah, malaikat-malaikat-Nya, kitabkitab- Nya dan rasul-rasul-Nya...” (Surat al-Baqarah/2:285)

Assalāmu'alaikum

Anak-anak, ayat di atas menjelaskan kepada kita bahwa orang-orang yang beriman sudah pasti beriman kepada Allah, malaikat-malaikat- Nya, kitab-kitab-Nya, dan rasul-rasul-Nya. Adakah hubungannya dengan rukun iman? Coba sebutkan olehmu rukun iman! Iman adanya malaikat Allah termasuk rukun iman ke berapa?

  • Tahukah kalian arti iman kepada malaikat itu?
  • Siapa nama-nama malaikat dan apa saja tugasnya?
  • Apa hikmah dari beriman kepada malaikat Allah?
  • Ayo, kita simak penjelasan berikut ini.

Anak-anak, tahukah kalian makna beriman kepada malaikat Allah?

Nah, berikut ini adalah beberapa makna beriman kepada malaikat Allah:

  1. Meyakini bahwa malaikat itu ada meskipun keberadaannya tidak bisa dilihat.
  2. Meyakini bahwa malaikat itu makhluk ciptaan Allah dan tidak boleh disembah.
  3. Meyakini bahwa malaikat memiliki sifat-sifat khusus, seperti selalu patuh kepada perintah Allah, tidak mati, diciptakan dari cahaya (nur); tidak makan dan tidak minum, dan memiliki tugas-tugas tertentu. 

Mengenal Malaikat Allah dan Tugas-tugasnya Siapa di antara kalian yang tahu nama-nama malaikat dan tugas-tugasnya? Ayo, coba sebutkan!

Berikut ini adalah nama-nama malaikat dan tugas-tugasnya yang harus diketahui oleh setiap muslim.

  1. Malaikat Jibril, malaikat yang bertugas menyampaikan wahyu.
  2. Malaikat Mikail, malaikat yang bertugas menyampaikan rezeki.
  3. Malaikat Raqib, malaikat yang bertugas mengawasi dan mencatat amal perbuatan baik manusia.
  4. Malaikat 'Atid, malaikat yang bertugas mengawasi dan mencatat amal perbuatan buruk manusia.
  5. Malaikat Ridwan, malaikat yang bertugas menjaga pintu surga.
  6. Malaikat Malik, malaikat yang bertugas menjaga pintu neraka.
  7. Malaikat Izrail, malaikat yang bertugas mencabut nyawa.
  8. Malaikat Munkar dan Nakir, malaikat yang bertugas memberikan pertanyaan di alam kubur.
  9. Malaikat Israfil, malaikat yang bertugas meniup sangkakala jika hari kiamat telah tiba.

TUGAS AGAMA ISLAM

1. Sebutkan 10 Nama Malaikat Allah beserta tugas-tugasnya!

Tugas di kirim melalui Google Formulir (tidak japri ke whatsapp saya)
klik gambar di bawah untuk kirim tugas


Post a Comment

أحدث أقدم