Assalamualaikum Wr Wb
Selamat pagi anak-anak ku semua,
Bagaimana Hari ini ?
Surat An-nas
Baik anak-anak ku setelah membaca surat-surat pendek kita mulai pembelajaran kita hari
SHALAT
A.
Pengertian Shalat
Shalat dari segi bahasa berarti
do’a, dan menurut istilah syara’ berarti ucapan dan pekerjaan yang dimulai
dengan takbir, dan diakhiri/ditutup dengan salam. Shalat fardu artinya shalat 5
waktu yang wajib dikerjakan, yang berjumlah 17 rakaat, shalat 5 waktu tersebut
yaitu:
1. Shalat subuh 2 rakaat
2. Shalat dzuhur 4 rakaat
3. Shalat asar 4 rakaat
4. Shalat maghrib 3 rakaat
5. Shalat isya 4 rakaat
Keutamaan shalat adalah sebagai
berikut:
(1) Salat termasuk rukun Islam
yang kedua setelah syahadatain.
(2) Salat diwajibkan atas
muslim/muslimah yang perintahnya disampaikan oleh Allah secara langsung.
(3) Salat merupakan amal
perbuatan yang pertama kali akan ditanya pada hari kiamat.
(4) Salat termasuk amal yang
paling disukai oleh Allah.
(5) Salat dapat menghapuskan
kesalahan dan menghilangkan keburukan.
(6) Salat dapat mencegah dari
perbuatan keji dan mungkar.
(7) Orang yang khusyuk salat-nya
akan mewarisi surga Firdaus.
(8) Salat adalah sarana untuk
mendapatkan pertolongan Allah,
II. Jawablah Pertanyaan Berikut ini!
1.Sebutkan shalat wajib yang 5 waktu beserta dengan jumlah rakaatnya !
Jawab : …………………………………………………………………………………………
2. Sebutkan 8 keutamaan shalat !
إرسال تعليق