Assalamualaikum Wr Wb
Selamat pagi anak-anak ku semua,
Bagaimana Hari ini ?
Surat An-nas
Baik anak-anak ku setelah membaca surat-surat pendek kita mulai pembelajaran kita hari
KOMPETENSI DASAR :
1.3 Meyakini adanya Allah Swt. Yang Maha Melihat,Maha Adil dan Maha Agung
2.3 Menunjukkan sikap hati-hati, hormat dan kerja sama sebagai implementasi pemahaman makna al-Asmau al- Husna: al-Basir, al-‘Adil, dan al-‘Azim
3.3 Memahami makna al-Asmau al- Husna: Al-Basir, Al-‘Adil, dan Al- ‘Azim
4.3 Membaca al-Asmau al-Husna: Al- Basir, Al-‘Adil,danAl-‘Azim dengan jelas dan benar
Mari Memahami Asmaul Husna (Al Basir, Al Adlu & Al Azim)
Asmaul Husna artinya adalah nama-nama Allah yang baik yang berjumlah 99, melalui Asmaul
Husna-Nya, kita jadi bisa lebih mengenal Allah atau biasa disebut para Ulama dengan istilah
ma‟rifatullah. Mengenali Allah adalah sebuah ibadah yang sangat penting bagi kita sebagai
makhluk-Nya. Untuk tujuan itu pula Allah Swt menurunkan kitab suci dan mengutus Rasul kepada
kita semua. Bahkan Allah Swt menciptakan alam semesta ini, semua demi membantu manusia
mengenali Allah Swt.
Namun dalam Islam, keimanan tidak cukup hanya pengakuan belaka. Iman juga perlu diakui
dengan ucapan yang sesuai dengan tuntutan iman kita, lebih-lebih lagi, bukti nyata dalam sikap kita
sehari-hari. Maka beriman kepada Allah Swt, mesti dibuktikan dengan ucapan dzikir, salah satunya
adalah dengan cara mengulang-ulang menyebut Asmaul Husna. Lebih dari itu, mengamalkan sikap
yang sesuai dengan ajaran dan tuntunan Rasul-Nya. 3 asmaul husna yang akan dipelajari yaitu:
1. Al-Basir : Yang Maha Melihat
2. Al-Adlu : Yang Maha Adil
3. Al-Azim : Yang Maha Agung
B. 3 Asmaul Husna (Al Basir, Al Adlu & Al Azim)
1. Al Basir
Al-Basir artinya Maha Melihat. Allah melihat segala sesuatu baik yang nampak maupun tidak nampak. Seorang mukmin yang meneladani sifat al-Basir hendaknya menyadari bahwa mata yang telah diberikan Allah Swt harus dijaga dan digunakan dengan sebaik-baiknya. Seperti jangan melihat
sesuatu yang bisa menyebabkan dosa. Kita harus selalu sadar bahwa Allah Swt senantiasa melihat apa yang kita lakukan walaupun kalian ada di dalam goa sekalipun. Janganlah pernah berpikir ketika kita berbuat sesuatu yang buruk tanpa dilihat orang lain itu tidak apa-apa. Ingatlah Allah Swt melihat segala apa yang kita lakukan.
2. Al Adlu
Al-Adlu artinya Maha Adil. Allah Swt adalah zat yang Maha Adil menempatkan segala sesuatu dengan tepat. Salah satu bukti Allah Swt Maha Adil adalah Allah Swt menempatkan ikan di air, baik itu di laut, sungai atau kolam. Jika ikan ditempatkan di daratan, ikan tersebut akan mati. Allah Swt akan memberikan balasan kepada manusia sesuai dengan perbuatannya. Allah Swt tidak akan pernah salah memberikan balasan. Seorang mukmin yang meneladani sifat al-Adlu hendaknya belajar adil terhadap diri sendiri sebelum ia berbuat adil kepada orang lain. Seperti adil ketika berperilaku, berpenampilan, serta tidak melakukan suatu perbuatan berdasarkan rasa benci, amarah dan dendam. Orang yang meneladani sifat ini ketika berbuat selalu bijak dan adil dalam mengambil segala keputusan.
3. Al Azim
Al-Azim artinya Maha Agung. Keagungan Allah Swt bersifat mutlak, besar, tak terbatas, paling sempurna, dan kekal. Tidak ada yang bisa menandingi keagungan, kebesaran dan kekuasaan Allah Swt. Salah satu bentuk meneladani kepada sifat Al-Azim adalah dengan menaati segala perintah-Nya dan menjauhi larangan-Nya. Serta mengikuti dan meneladani akhlak Rosullulloh Saw dengan cara mencintai, mengikuti dan melaksanakan sunahnya.
Perhatikan alam di sekitarmu, ada lautan, daratan dan angkasa. Di lautan ada berbagai macam ikan, karang, tumbuhan dan lain sebagainya. Di daratan ada berbagai macam hewan, seperti jerapah, ayam ada juga berbagai tumbuhan. Di angkasa ada berbagai macam burung yang setiap hari terbang kesana kemari. Semuanya adalah ciptaan Allah Swt dan menunjukkan kalau Allah Swt itu ada dan selalu mengawasi kita.
C. Meneladani Asmaul Husna (Al Basir, Al Adlu & Al Azim) di dalam kehidupan seharihari Cara Meneladani Asmaul Husna Al Basir yaitu :
1. Melihat tanda-tanda kebesaran dan kekuasaan Allah SWT di lingkungan sekitar dan menjadikannya bahan renungan agar ketaatan dan keimanan semakin bertambah.
2. Menggunakan penglihatan untuk beribadah dan melihat hal yang baik-baik.
3. Mempertajam penglihatan dengan memperhatikan sesama khususnya mereka yang butuh bantuan.
4. Menggunakan penglihatan untuk mendukung aktifitas belajar agar menjadi insan yang cerdas dan bermanfaat bagi sesama.
Cara Meneladani Asmaul Husna Al Adlu yaitu :
1. Bersikap adil kepada Allah SWT, dengan cara menjauhi dosa – dosanya terutama dosa besar mensyirikan Allah SWT
2. Bersikap adil kepada sesama insan ciptaan Allah SWT, yaitu dengan cara memberikan hak – hak mereka serta melaksanakan kewajiban kita
3. Berbuat adil kepada diri sendiri, antara lain dengan memperhatikan hak dan kewajiban kepada tubuh yang telah dititipkan oleh Allah SWT
4. Berpikir, berbicara, dan bertindak dengan penuh keadilan tanpa dilatarbelakangi ego
5. Menyadari akan pentingnya mempunyai sifat adil dengan pengharapan membuat diri semakin bertakwa kepada Allah SWT
6. Memutuskan atau menyelesaikan segala perkara berpedoman dengan Al – Quran dan As – Sunnah.
Cara Meneladani Asmaul Husna Al Azim yaitu :
1. Menyadari bahwa kita rendah, kecil dan hina bila dipandingkan dengan keagungan ALLAH Ta’ala
2. Menjauhkan sifat takabur, sombong, ujub dan tinggi hati karena sehebat apapun kita didunia ini maka tidak akan sanggup menyaingi kehebatan ALLAH Ta’ala
3. Menyadari bahwa ALLAH satu-satunya yang pantas untuk disembah dan menjauhkan diri dari kesyirikan terhadapat makhluk yang mustahil makhluk ini dapat memberi manfaat kepada kita
TUGAS AGAMA ISLAM
1. Apa Arti dari Asmaul Husna Al-Azim ?
2. Sebutkan 3 Cara Meneladani Asmaul Husna Al Basir ?
3. Sebutkan 3 Cara Meneladani Asmaul Husna Al Adlu ?
4. Sebutkan 3 Cara Meneladani Asmaul Husna Al Azim ?
Posting Komentar